Pengalaman Baru Berkomputer Bersama Acer Aspire P3

By admin on June 03, 2013

Reportase Mak Sumarti Saelan

Di era digital sekarang sudah bukan hal baru lagi melihat perkembangan teknologi terus berkembang pesat guna memenuhi tuntutan gaya hidup pengguna yang terus meningkat pula. Tuntutan kebutuhan sekarang terutama bagi masyarakat Profesional yang tinggal di kota besar seperti Jakarta adalah tuntutan hidup yang serba cepat, mudah dan canggih atau biasa disebut pola hidup mobile. Termasuk dalam hal pemenuhan akan kebutuhan sebuah PC. Dan era sekarang tren pengguna mengarah pada penggunaan layar sentuh baik untuk dalam kegiatan komputasi sehari-hari. Mulai dari mulai dari menjelajah Internet dengan cakupannya yang tanpa batas dari mencari info, bermedia sosial, cek email hingga entertainment. Dan tren ini juga di yakini oleh Acer yang untuk menjawab kebutuhan pasar kembali menghadirkan teknologi terbarunya yaitu Hybrid Ultrabook Aspire P3.

Acer Aspire P3

Acer Aspire P3

Apa itu Aspire P3? Yaitu Hybrid Ultrabook yang memadukan fitur terbaik dari notebook dan tablet. Desainnya yang fleksibel dan keren sangat mudah ditansformasi dari model notebook menjadi tablet hingga memudahkan penggunanya bereksplorasi tanpa batas. menerima email di mobil, di lift, di jalan sangat mudah. Sambil duduk di meja kerja, duduk santai di sofa, atau rebahan santai di rumah. Hemm…..kira-kira kalau emak-emak seperti kita-kita yang memilkinya tu Aspire P3 bau gorengan kali ya? Sambil masak update status melulu…. :P!

Acara launchingnya sendiri diadakan di Nuzt Culture senayan City hari kamis 30 Mei 2013 yang dihadiri oleh media partner, blogger dan official partner Acer. Termasuk KEB tentunya.

Ki-ka: Mak Vema, Mak Sumarti, Mak Haya

Ki-ka: Mak Vema, Mak Sumarti, Mak Haya

Setelah dibuka oleh MC acara di awali dengan kata sambutan dari Mr.Jason Lim Presiden Direktur Acer Indonesia. Dimana dalam salah satu penjelasannya beliau juga menjelaskan bahwa Performa sebuah Notebook itu sangatlah penting. Dan dilanjut penayangan video demo dari kerennya Aspire P3.

Selanjutnya para undangan mendengarkan presentasi dari Bapak Rico Gunawan Head of Product Management, Acer Indonesia tentang keunggulan dari Aspire P3. Diantaranya beliau menjelaskan tentang diantaranya Aspire P3 adalah ultrabook yang sudah diverifikasi oleh Intel. Desain yang tipis dan tangguh. Dengan Prosesor Intel Core i3 dan i5 yang responsif memberikan performa terbaik untuk komputasi sehari-hari seperti presentasi dan berbagai konten multimedia. Dan juga sangat mudah digunakan untuk menjalankan berbagai aplikasi sekaligus sehingga meningkatkan produktivitas. Dan dengan Windows 8 hingga mudah menjalankan berbagai program office serta program Windows lainnya yang penting untuk keperluan bisnis.

Peluncuran Acer Aspire P3

Peluncuran Acer Aspire P3

Layarnya yang berukuran 11,6 incidengan teknologi IPS menghadirkan akurasi dan ketajaman warna yang menakjubkan untuk menampilkan video, foto dan multimedia lainnya. Dan yang paling oke juga bisa untuk menginstal software musik untuk belajar DJ. Dan ini ditunjukan langsung oleh DJ Mahesa yang membuat sebuah musik DJ dari Aspire P3 hanya dalam waktu setengah jam. Dan di launching ini DJ Mahesa menampilkan musik ciptaannya tersebut. Selain itu DJ Mahesa Utara juga menjelaskan keunggulan menggunakan Aspire P3 bagi seorang DJ yang super sibuk seperti dirinya. Termasuk tak perlu memakai perelatan tambahan yang ribet. Cukup satu Aspire P3.

DJ Mahesa Utara menjajal kemampuan Aspire P3

DJ Mahesa Utara menjajal kemampuan Aspire P3

Diacara launching ini juga di bagikan doorprize sebuah Aspire P3 yang dimenangkan oleh seorang rekan dari . dan salah satu anggota Emak Blogger juga beruntung memenangkan twett terbaik dari launching Aspire P3 ini yaitu mak Haya, mentor editing kita. Selamat ya mak! 🙂

Jadi bagi yang #p3ngen Aspire P3 mari menabung bareng yuk… J

 

Comments (1)

June 15, 2013

Selalu enak dikunyah tulisanmu Mak Ichoel. Rasa Jaring (jengkol. 😀


    Leave your comment :

  • Name:
  • Email:
  • URL:
  • Comment: