Silaturahmi KEB, Bersama Tanpa Batas

By admin on September 28, 2013

Reportase mak Rina Susanti

Bertempat di D Cost Seafood Restaurant, Plaza Semanggi, Jakarta (1/9), KEBSyawalan dengan tagline Silaturahmi KEB, Bersama Tanpa Batas, di gelar, selain  untuk menjalin silaturahmi juga menyampaikan program KEB ke depan, diantara pemilihan Srikandi Blogger 2014.

Acara dibuka Mak Aulia Gurdi yang sekaligus menjadi MC pada acara ini. Dilanjutkan mak Fadlun yang tak lain adalah ketua panitia acara ini.

MakPon Mira Sahid yang selalu tampil cantik nan modis ini menyampaikan secara singkat program KEB ke depan.

Makpon memberi wejangan

Makpon memberi wejangan

Program training menulis buku secara online oleh Nunik Utami.

Siapa Nunik Utami? Nunik Utami adalah penulis puluhan buku anak dan peraih beberapa penghargaan, profil lengkapnya bisa dilihat di sini.

Training ini tak lain ditujukan untuk meningkatkan keterampilan menulis para member KEB.

Ajang Pemilihan Srikandi Blogger 2014 

 

Ajang yang paling di tunggu-tunggu para member KEB untuk menunjukkan bukan keeksistensiannya di dunia maya khususnya blogger tapi bagaimana bisa menginspirasi melalui tulisan-tulisan di blog.

Miskomunikasi antara mak icoel dan makpuh perihal Srikandi Blogger 2014

Miskomunikasi antara mak icoel dan makpuh perihal Srikandi Blogger 2014

Para makmin dan founder KEB langsung menunjuk para finalis Srikandi Blogger 2013 menjadi panitia. Dan inilah jajaran panitian Srikandi Blogger 2014 diketuai Mak Haya Aliya Zaki, yang pada ajang pemilihan Srikandi Blogger tahun 2013 terpilih menjadi Srikandi Blogger Inspiratif.

Jajaran panitia Srikandi Blogger 2014

Jajaran panitia Srikandi Blogger 2014

Mak Alaika Abdullah  Srikandi Blogger terpilih tahun 2013  berharap peserta eventSrikandi Blogger 2014 lebih banyak daripada tahun 2013 mengingat jumlah member KEB mencapai 1000 orang lebih.

Setelah sambutan makan siang nan menggugah selera di hidangkan. Berlahan keriuhan mereda semua emak menikmati makan siang dan alhamdulillah semua makanan yang tersaji tandas. Enak atau lapar, Maks…heheh

Makan siang menu seafood

Makan siang menu seafood

Keseruan di Mulai

Sebenarnya dari awal acara sudah cukup seru, saling sapa dan kenalan (secara langsung) khas emak-emak yang heboh, kepo dan riweh. Namun bertambah seru dengan dimeriahkan games-games yang bertabur hadiah, dari puluhan buku, voucher, kaos, tas, jam dinding dsb.  Yang lebih asik yang tidak menang pun dapat hadiah pelipur lara berupa buku. Ini membuat para emak semangat untuk ikut lomba termasuk saya yang alhamdulilah dapat dua buku dan voucher MAP heheh.

Games-games seru ini di wasiti mak Fiski Fitriasari sebagai salah satu panitia KEBSyawalan.

Menang kalah dapat hadiah :D

Menang kalah dapat hadiah 😀

Semangat mak :D

Semangat mak :

Saking serunya, anak-anak yang ikut dibiarkan mencari keseruan sendiri.

anak-anak sibuk sendiri

anak-anak sibuk sendiri

Untuk para makmin, makpuh dan makpon dibuat games spesial yang cukup bikin semua peserta KEB yang hadir tertawa karena berhasil ngerjain para makmin.

Dress code terbaik dimenangkan  Mak Gaoel Winda Krisnadefa yang dandannya emang gaul banget. Yang kalau dilihat dari dandanannya gak bakal nyangka udah punya anak abegeh.

Blogger Bandung plus makpon dan mak Icoel

Blogger Bandung plus makpon dan mak Icoel

Tepat pukul 02.00 siang, acara selesai dan ditutup dengan foto bersama oleh suami mak Dey.

Foto bersama

Foto bersama

Ucapan terima kasih kepada :

  1. Panitia halalbihalal Mak Fadlun, Mak Khalida Fitri, Mak Dwina Yusuf, Mak Riski Fitriasari, Mak Isti Thoriqi dan mak Haya Aliya Zaki.
  1. Makmin Lusiana Trisnasari, Mak Alaika Abdullah, Mak Wylvera, Mak Nelfi Syafrina, Mak Ani Berta, Mak Dey, Mak Winda Krisnadefa, Mak Nunik Utami, Mak Anazkia, Mak Dwina Yusuf, Mak Cerita Eka, Blogger Bandung atas donasi hadiahnya.
  1. Makpon Mira Sahid, Makpuh Indah Juli, Makmin Sary, Makmin Irma, dan Makmin Icoel
  1. MC Mak Aulia Gurdi.
  1. Yang sudah datang jauh-jauh dari Bandung, yakni Mak Alaika Abdullah, Mak Nchie Hanie, dan Mak Dey, salut.
  1. Mak Meity Iskandar dari Blogfam, terima kasih sudah datang.
  1. Maira dan putra-putri emak-emak blogger yang lain, terima kasih sudah sabar nemenin emak-emak sampai selesai acara hihihi.

Foto-foto milik saya sendiri, mak Dey dan Ia Alginat

*ucapan terima kasih di copas dari reportasenya Mak Haya Aliya Zaki di sini

    Leave your comment :

  • Name:
  • Email:
  • URL:
  • Comment: