Halo Maks! Sebagai ibu sekaligus merangkap menteri keuangan keluarga, tentunya kita harus pintar mengelola keuangan rumah tangga dengan membuat pos pengeluaran bulanan agar enggak terjadi kebocoran di kemudian hari. Membagi gaji bulanan dengan pos pengeluaran seperti bayar cicilan, bayar listrik, dana pendidikan, asuransi, dan lainnya, bisa dibilang gampang-gampang susah. Agar keuangan rumah tangga sehat, emak pintar pasti punya keinginan belajar mengelola keuangan. Apalagi buat emak yang baru menikah atau calon emak yang sedang merencanakan pernikahan wajib banget cerdas finansial sejak dini.
Yang namanya financial planning enggak cuma untuk jangka pendek tapi jangka panjang. Banyak fase yang akan emak lewati, mulai dari program kehamilan (kalau rezeki, enggak pake program langsung hamil Alhamdulillah ya), kehamilan, melahirkan, kebutuhan anak, pendidikan anak, dan seterusnya. Benar-benar panjang ya mak. Kalau sudah punya anak tanggungjawab pun bertambah. Jadi emak harus sudah punya perencanaan keuangan jangka panjang.
Cerdas Finansial Ala MoneySmart Parent
Kebetulan nih Mak, Rabu, 16 Oktober 2019 lalu Prita Ghozi dan Nadia Mulya berkolaborasi meluncurkan buku “MoneySmart Parent” Panduan Praktis Perencanaan Keuangan Orangtua Baru di Kinokuniya, Plaza Senayan. Buku cerdas finansial ini cocok banget jadi panduan emak untuk mengelola keuangan, mumpung masih “hangat-hangatnya” jadi orang tua baru mak.
Di acara peluncuran buku MoneySmart Parent, Prita dan Nadia sharing latar belakang buku ini ditulis. Prita Ghozi, seorang financial planner dan Nadia Mulya, mantan Puteri Indonesia tahun 2004 yang sering muncul di TV jadi presenter ini sedang terlibat dalam satu event. Kemudian tercetuslah ide dari Nadia yang saat itu sedang hamil anak ke-4 untuk menulis buku bareng yang isinya perencanaan keuangan bagi pasangan yang baru menikah, sampai punya anak kesekian kalinya seperti pengalaman Nadia sendiri.
Ajakan Nadia disambut baik oleh Prita. Mereka pun merumuskan berbagai hal yang perlu dipersiapkan oleh orangtua dalam menyambut anggota keluarga baru, antara lain tes laboratorium, metode persalinan, imunisasi, ASI serta MPASI, popok, perubahan cash-flow, rencana pendidikan, termasuk cara mengelola sumber dananya.
Buku MoneySmart Parent terdiri dari tujuh bab yang mengupas segala hal yang berkaitan dengan gaya hidup serta perencanaan keuangan atau cerdas finansial ala emak, suami, dan anggota keluarga baru.
- Getting The Bun in The Oven. Kehamilan adalah karunia bagi setiap pasangan yang baru menikah. Tetapi bagi sebagian pasangan enggak mudah dikaruniai kehamilan. Emak dan suami pastinya berkeinginan menjalani program hamil, terapi hormon, inseminasi hingga IVF, selain membutuhkan kesiapan mental, juga butuh dana. Bab ini menjabarkan berbagai biaya mulai dari program hamil serta sumber pembiayaannya.
- Check Baby Check. Setelah berhasil hamil mulai deh argo biaya kehamilan langsung berjalan. Jadwal kontrol ke dokter, suplemen dan vitamin periksa USG, periksa darah, dan berbagai kebutuhan lain yang berkaitan dengan kesehatan dan kesejahteraan emak dan janin.
- Nesting. Nesting adalah mempersiapkan segala kebutuhan si Kecil. Di bab 3 emak akan menemukan tips hemat, membuat daftar serta budget belanja sekaligus menata sumber dananya.
- Time to Push. Saatnya emak melahirkan! Di bab ini emak dipandu untuk merancang birth plan agar emak dan suami bisa mempersiapkan dana kelahiran, kemudian membuat plan B juga. Kita nggak tau apakah kita bakal melahirkan normal atau caesar, yang pasti kita sudah tau berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk dua metode persalinan ini. Tentunya semua harus dipersiapkan. Di bab ini juga emak akan mendapatkan referensi harga metode persalinan, serta check list apa yang perlu dipersiapkan sebelum dan setelah melahirkan.
- Life After Baby. Setelah baby lahir ke dunia selain jam tidur emak berubah, cash flow juga berubah. Emak yang biasa kerja kantoran mulai berpikir untuk mengubah status menjadi working from home mom atau stay at home mom agar bisa lebih dekat dengan buah hati. Di bab ini emak akan mendapat insight bagaimana emak bisa tetap menikmati gaya hidup emak seperti saat emak masih bekerja, masih bisa ngopi bareng teman, belanja tas baru, bahkan tetap bisa liburan meski pengeluaran bulanan emak bertambah dengan kehadiran si buah hati.
- Shots, Dots, Diapers. Inilah pos kebutuhan utama bayi pada tahun-tahun pertama kehadirannya. Mulai dari imunisasi (shots), susu (dots), dan popok (diapers). Bab ini emak akan banyak mendapatkan kiat menghemat karena sudah tau celahnya. Dan uang yang berhasil diselamatkan dari menghemat bisa digunakan untuk kebutuhan di bab selanjutnya.
- Education For A Better Generation. Bab terakhir merupakan bab yang bisa jadi alat kontrasepsi terampuh. Karena akan banyak pembahasan soal dana pendidikan yang memang merupakan tujuan keuangan utama anak. Dengan inflasi yang tinggi perlu dipersiapkan strateginya dari sekarang.
Bagaimana Maks? Tertarik memiliki buku panduan ini? Buku dengan 185 halaman ini bisa dibeli di Gramedia, Kinokuniya, toko buku ternama lain, di Shopee dengan akun seller @zapfincorner dan di www.mamudmaskin.com.
Harapannya, dengan hadirnya buku ini Emak tambah bijak merencanakan keuangan, cerdas finansial. Btw, kalau kata Prita, zaman dulu orangtua kita bilang banyak anak banyak rezeki. Sekarang emak kalau mau banyak anak harus banyak investasi ya!
***
Reportase Tuty Queen, narablog https://www.tutyqueen.com