Bagi Emak-Emak Blogger mendengar kata SEO–atau Search Engine Optimization–bagaikan makhluk alien, atau barang aneh yang memusingkan. Dan sangat males mengenalnya, tapi terkadang butuh. Cuma males belajar, buat apa pake SEO?
Bener ga, Mak? Ayo ngaku!!
Seiring dengan perkembangan dunia blogger sekarang, yang tambah kekinian (sebut saja blogger kondangan atau blogger sebagai media jurnalistik), yang dibutuhkan oleh brand tertentu untuk mereview produknya. Tentu setidaknya senang jika postingan/artikel kita nongkrong di halaman terbaik (page one) atau dapat pengunjung banyak dari Google, hingga blog trafficnya naik, alexanya ramping.
Apakah Blogger harus Memahami SEO?
Jawabku, ngga harus!!
Hayo, jadi bingung kan Mak? Ya, karena ga semua blogger/ blog/ web butuh SEO. Balik lagi pada tujuan Emak di sini, ngeblog buat apa sih?
Pada kesempatan ini aku akan berbagi menurut pengalamanku saja ya, Mak. Itu pun jika Maks di sini ingin menjadi blogger yang ingin mengaplikasikan blognya agar dicari oleh mesin pencari. Jika hanya untuk ngeblog sekedar berbagi aja ya ga papa, buat pengetahuan saja.
Berbicara tentang SEO, tak kenal maka tak sayang, maka hayu atuh berkenalan!
Apa sih SEO atau Search Engine Optimization ini?
SEO (Search Engine Optimization) adalah usaha mencari pengunjung lewat mesin pencari bisa google, yahoo, bing dll. Atau suatu teknik yang harus dikuasai dan diaplikasikan/dipraktekkan si pemilik blog untuk mendapatkan peringkat terbaik di mesin pencari.
Ada beberapa macam konsep SEO, di antaranya:
- SEO Branding Company = Popularisasi
- SEO Ecommerce/Online Shop = Konversi
- SEO Publishing = Monetize
- SEO Blogging = Sharing
Kenapa Ngeblog Perlu Menerapkan Search Engine Optimization?
Nah, sebagai blogger, apalagi menuju blogger yang profesional, setidaknya sangat membutuhkan SEO, untuk pemula minimal dasar-dasarnya saja. Banyak kok tutorial yang disediakan di mbah gugel.
Untuk belajar SEO blogging, ada beberapa hal yang perlu diterapkan dalam ngeblog, yang sebenernya kita tau dan pernah lakukan dalam menulis postingan. Cuma ya terkadang ga ngeh kalo yang dikerjakan adalah SEO juga.
Yang perlu diperhatikan dalam SEO Blogging:
1. Optimasi SEO Onpage
Yang dimaksud di sini kira-kira yaitu optimasi yang dilakukan dari dalam situs blog/web Emak.
Ada beberapa hal yang dapat dilakukan:
- Pilih template yang SEO friendly/simple
- Content SEO Friendly, yang informatif
- Pasang keyword pada Tittle/judul blog
- Pasang meta tags
- Letakkan judul postingan di depan judul blog
- Descriptions
- Jika pengguna platform wordpress berbayar, pasang plugin Seo Ultimate, atau sejenisnya sesuai kebutuhan nanti bisa dimasukkan, tiitlenya, deskripsi, keyword.
2. Optimasi SEO OffPage
Yang dimaksud adalah kebalikan dari seo onpage yaitu optimasi yang dilakukan di luar situs blog/web tujuannya yaitu dengan mencari backlink dan mempromosikan blog.
Jadi inti dari SEO offpage adalah mencari backlink dan promosi postingan/blog. Jika keduanya dilakukan dengan baik, maka insyaallah akan menuai yang baik pula.
Biasanya yang sering dilakukan :
- Friendship Link, artinya menaruh link pada blog sahabat blogger, bisa saling memberikan backlink
- Blogwalking, nah ini yang sangat penting bagi seorang blogger. Bukan saja menjadi ajang silaturahmi, terlebih meninggalkan jejak komen yang sesuai dengan isi postingan dan menaruh Link (short link) artikel postingan (bukan link blog) jika ingin postingan yang ditulis dilirik oleh mesin pencari.
3. Social Signal
Yang dimaksud di sini adalah sebagai blogger tak hanya apdet blog saja, lebih baik membangun sosialisasi dan mempromosikan blog.
Ibaratnya seperti barang dagangan yang harus dipromosikan agar ada yang membeli, begitu pun dengan blog emak harus dipromosikan agar mendapat kunjungan.
Jika Emak sudah menulis postingan ayo share “link artikel” nya di :
- Social Network, bisa disubmit ke web directory seperti lintas.me atau sejenisnya, bookmark indonesia
- Social Media, facebook, twitter, instagram, pinterest dll
Intinya Jadi Blogger kudu blogwalking, aktif di media sosial–Insyaallah–udah SEO sendiri blognya.
Nah sudah paham sedikit kan tentang apa itu SEO, minimal ada gambaran tentang sejenis makhluk alien yang bernama SEO atau Search Engine Optimization ini.
Segitu aja kiranya yang dapat aku bagi. Mohon maaf sebelumnya, barangkali ada yang lebih paham dan tulisan di atas banyak kekurangannya.
Moga bermanfaat, jika ada pertanyaan silakan. Insyallah, dijawab dengan semampunya.
Yuk, mari mengenal SEO, agar bisa menunjang blog kita di mesin pencari.
**
Banyak pertanyaan mengenai SEO ini, Mak? Tunggu part 2-nya ya, MakMin sudah merangkum berbagai pertanyaan yang diajukan para Emak saat #ArtikelBerbagi hari Senin tanggal 7 September 2015 lalu, mungkin salah satunya sama dengan pertanyaanmu. Don’t miss it, ya ;).
**
Ditulis oleh: Ncie Hanie | http://www.nchiehanie.com/
ohh begituu ya mak..
*manggut2