Apa kabar, Mak? Sudah banyak yang kembali ke rutinitas harian ya sehabis libur Lebaran. Kue-kue untuk Lebaran pasti juga sudah banyak yang ludes nih. Ngomongin kue, kok jadi inget dengan si putih telur. Kadang kita membuat kue yang bahan telurnya hanya menggunakan kuning telurnya aja. Lha terus sisa putih telur yang banyak itu dibuat apa?
Jangan buang putih telur! Putih telur banyak manfaatnya kok, baik untuk kesehatan maupun proses masak memasak.
Putih telur merupakan salah satu bagian dari telur, teksturnya kental dan agak menggumpal jika masih fresh. Jika sudah agak lama disimpan di kulkas, misalnya lebih dari 3 minggu, teksturnya akan cair dan tidak layak konsumsi.
Putih telur kaya akan protein dan rendah lemak. Kadang untuk menambah vitalitas tubuh, tak jarang putih telur ini dikonsumsi mentah atau setengah matang. Meski begitu, kita mesti hati-hati juga ya kalo konsumsi putih telur mentah, khawatirnya terkontaminasi virus atau bakteri yang ditularkan oleh ayam.
Putih telur kadang juga menyebabkan alergi, biasanya pada bayi. Si kecilku dulu juga gitu, dia memakan telur di usia 1 tahun. Habis makan, wajahnya jadi gatal dan merah-merah, sampai agak bengkak. Haduh, langsung aja kubawa ke dokter waktu itu.
Dalam proses memasak, putih telur dapat digunakan sebagai:
- Bahan pengembang
Putih telur yang dikocok menghasilkan banyak gelembung udara yang ketika kue dipanggang akan memuai berubah menjadi rongga. Tekstur kue yang dihasilkan akan tergantung banyaknya udara yang terperangkap selama putih telur dikocok.
- Bahan pelindung
Berbagai makanan seperti perkedel, risoles atau kroket mudah sekali hancur jika digoreng. Untuk menyiasatinya bisa dengan mencelupkan makanan tersebut dalam putih telur sebelum digoreng sehingga tidak pecah dan hasilnya tetap mulus.
- Bahan pengkilat
Oleskan putih telur pada kue kering yang akan dipanggang untuk memberi kesan mengkilat pada permukaannya.
Mengolah putih telur
Kadang di toko roti itu jual putih telur, sudah dimasukkan dalam kantong plastik. Dulu aku sempat bingung, kenapa orang-orang itu kok beli putih telur, emang bisa dibuat apa sih? Wuah ternyata putih telur bisa dibuat macam-macam lho.
- Putih Telur dimasak
Putih telur bisa dimasak dengan cara langsung digoreng, direbus atau dikukus. Putih telur dikukus lalu dipotong kecil-kecil dan siap diolah, dibuat oseng-oseng pedas dengan tambahan sawi atau dimasak santan sama enaknya buatku. Kadang aku goreng gitu aja juga enak meski nggak pakai kuning telurnya.
- Putih telur dibikin kue
Bikin aja kue yang menggunakan bahan putih telur seperti lidah kucing atau chiffon cake. Nggak kalah enaknya kok dengan kue yang menggunakan kuning telur.
- Putih Telur dibuat masker
Selain bisa diolah untuk proses masak-memasak, putih telur juga sering dibuat sebagai masker wajah alami agar wajah menjadi lebih kencang dan lembab, juga bebas dari komedo. Bisa dicampur madu, lemon, alpukat atau timun. Jika ingin menggunakan putih telur aja juga nggak apa-apa.
Cara membuat masker putih telur untuk wajah:
Ambil telur ayam kampung, pisahkan putih telur dari kuningnya, taruh di mangkuk dan kocok hingga berbusa. Bersihkan wajah terlebih dahulu. Oleskan putih telur pada wajah menggunakan kuas, tunggu sekitar 20 menitan sampai masker mengering. Bilas wajah dengan air hangat hingga bersih, lanjutkan dengan air dingin untuk menutup pori-pori.
Kadang cuma aku oleskan di area hidung aja untuk menghilangkan komedo. Setelah dioleskan di hidung, tempelkan tissue, biarkan sampai kering sekitar 20 menitan. Ntar kalo sudah kering, lepaskan kertas tissue tersebut, otomatis komedo akan ikut terangkat. Bilas menggunakan air hingga bersih.
Putih telur juga bermanfaat untuk kesehatan seperti: mencegah penyakit kardiovaskular, mencegah kerusakan hati, meningkatkan dan memperkuat otot, meningkatkan imunitas/antibody tubuh, mencegah kepikunan dll.
Ternyata banyak juga ya manfaat putih telur, jadi nggak usah bingung deh kalo masih ada banyak sisa putih telur. Cara menyimpan putih telur juga gampang, tinggal dimasukkan dalam kantong plastik dan masukkan kulkas. Semingguan masih akan tahan kok putih telur ini.
Nah kalo Emak nih, ada putih telur nganggur di rumah, dibuat apa biasanya? 🙂
Buat maskeran juga bisa hehehe