Penulis: mak Dina Begum
Aku belajar merajut dari teman. Setelah ditunjukkan dasar-dasarnya, aku berlatih sendiri melalui buku dan video tutorial di You Tube. Mengasyikkan, lho! Memang sih kalau ingin topi rajut lebih mudah membelinya, lebih bagus dan rapi, lagi. Tapi ada kenikmatan dan kebanggaan dari membuat dan memakai topi rajutan karya sendiri.
Yang dimaksud dengan ‘kabel’ di sini bukan kabel beneran lho, ya, melainkan teknik cable yang membuat rajutan tampak seperti dikepang. Polanya kudapat dari sini tapi dengan sedikit modifikasi karena ukuran benang yang kupakai berbeda.
Tingkat kemahiran: Menengah.
Bahan:
- 1 gulung benang rajut Sweet Poyeng.
- Circular needle US no. 10 untuk brim dan US 8 untuk body.
- Double pointed needle no. 8 untuk puncak topi.
Untuk cara membuatnya, silakan ikuti petunjuk di laman ini: http://azknits.azure-m.com/2010/11/free-pattern-quick-cable-slouch-hat.html
Dina Begum
Penerjemah, anggota Himpunan Penerjemah Indonesia (HPI). Bagi Dina, menerjemahkan adalah impian, kebanggaan dan hobi, sementara membaca sudah merupakan bagian dari kehidupannya.
suka ngiri deh sama emak-emak yang kreatif kayak gini
aku kok gak bisa-bisa ya dari dulu ngrajut hehe 😛