Apa sih yang pertama kali kelihatan kalau kita mengunjungi sebuah blog?
Pasti judul, atau bahkan sebelum itu, header blog. Judul, sekarang sudah sering direpresentasikan dengan sebuah blog titles. Betapa sekarang blog titles ini sangat dianggap penting. Blog titles ini semacam memberikan βnadaβ pada artikel bahkan sebelum kita mulai membaca. Artikel tanpa blog titles kini bagaikan mengenakan pakaian tanpa aksesoris β fungsional sih, tapi polos banget. Kurang warna, kurang catchy. Tsah. Karena semakin ke sini konten visual memang semakin dianggap penting.
Mau nggak sih, bisa bikin blog titles cantik-cantik kaya gini? π
Befunky template
Canva template
fourwallsrainydays.com
Tapi gimana sih cara bikin blog titles? Masa iya, blogger dituntut juga untuk menjadi seorang desainer grafis?
Nggak harus kok. Membuat blog titles yang indah itu nggak sulit. Yang kita butuhkan adalah alat yang tepat. Berikut adalah 5 tool gratis untuk membuat blog titles lebih eye-catching.
1. BeFunky (https://www.befunky.com/)
Tingkat kerumitan: Mudah
Meski merupakan tool yang paling sedikit menawarkan template, tapi saya suka pakai BeFunky karena cepet loadingnya dan paling gampang. Keunggulannya, BeFunky punya fitur Project Manager, jadi Emak bisa mengunggah WIP atau Work in Progress untuk diselesaikan secara online langsung sekali upload.
2. Venngage (https://venngage.com/)
Tingkat kesulitan: Mudah
Venngage memiliki banyak pilihan template blog titles yang cukup customizable. Setelah kita memilih template, kita juga dengan sangat mudah menyesuaikan size, font,Β warna, dan juga efek gambar. Venngage memiliki library lebih dari 500.000 stok dan ikon berlisensi CC0, yang berarti cukup memudahkan kita ya. Tapi kalau pengin pakai foto atau gambar sendiri sih ada juga tool import-nya.
Untuk menggunakan Venngage, kita perlu signup ya, Maks. Daftarnya sih gratis, tapi kalau mau nge-download blog titles yang sudah kita bikin, kita harus upgrade ke akun yang premium. Tapi kalau mau langsung embed gambarnya sih bisa langsung, dan gratis. Jadi kita simpan gambar kita tetap di akun tersebut.
3. Picmonkey (http://www.picmonkey.com/)
Tingkat kesulitan: Mudah
PicMonkey nggak punya library foto atau image yang bisa kita pakai untuk membuat blog titles seperti Venngage. Jadi kalau Emaks mau bikin blog titles, ya harus memakai foto atau image punya Emaks sendiri lalu diimpor.
Picmonkey ini cukup user friendly. Kita bisa melakukan adjustment ukuran, kecerahan, warna dan sebagainya tanpa kesulitan. Juga tersedia berbagai pre-set filter yang bisa diaplikasikan ke image, juga koleksi font yang cukup lumayan. Ada juga koleksi ikon tetapi cuma bisa ditempatkan di atas gambar.
Kita nggak perlu signup untuk menggunakan PicMonkey, dan kita bisa langsung men-download file jadinya ke komputer atau laptop.
4.Β Canva (https://www.canva.com/)
Canva ini sepertinya yang paling familiar ini ya. Saya sering melihat banyak template Canva bertebaran di blog-blog belakangan ini π
Ya memang Canva ini paling oke so far menurut saya. Koleksi templatenya cukup banyak, yang berbayar bisa kita ganti image-nya dengan yang kita punya. Font-nya juga lucu-lucu. Nggak cuma untuk blog titles, Canva juga menyediakan berbagai template untuk keperluan yang lain, hingga infografis pun. Tinggal gimana kita main-mainnya aja. Awas ya, ketagihan dan lupa waktu! Hehehe.
Di Canva kita harus signup dulu ya, untuk bisa makai. Tapi kayaknya ya, cukup worthy lah yah ;).
5.Β Pixlr (https://pixlr.com/)
Tingkat kesulitan: Menengah
Pixlr adalah aplikasi web yang memungkinkan kita untuk mengimpor image dan mengeditnya. Pixlr nggak punya library stok foto atau image, jadi kita harus mengolah image punya kita sendiri, namun koleksi jenis font-nya cukup bervariasi. Kita juga dapat memilih filter dari menu drop-down dengan mudah. Keunikan dari Pixlr adalah bahwa tool ini disupport oleh 28 bahasa yang berbeda, sehingga dapat diakses oleh pengguna di seluruh dunia.
Dari 5 tool online pengolah image, Pixlr sepertinya yang paling susah digunakan ya.
Nah, mau pakai yang mana sih, terserah kenyamanan masing-masing ya :). Ada masih banyak tool online lain yang bisa kita gunakan untuk membuat blog titles. Emaks bisa google sendiri.
Kalau ada tambahan, yuk, berbagi pengetahuan, Maks. Dengan berbagi, ilmu nggak akan habis, justru malah makin bertambah.
Semangat!
Ditulis oleh Carolina Ratri.
Blogger yang suka nggambar dan diupload di http://www.fordrawsonly.com/
Baru lihat2 Canva, yang lainnya belum. Ternyata banyak pilihan ya buat bikin gratisan. TFS, ya Mak Carra π